Mbah Tekno - Di awal kuartal ke dua tahun 2013 ini, nokia kembali memperkenalkan ponsel seri asjha terbarunya. Ponselnya kali ini kembali mengusung tombol fisik qwerty, hadir dengan nama
Nokia Asha 210. Pada perangkat terbarunya ini, nokia menyematkan sebuah tombol khusus untuk membuka aplikasi whatsapp. Sehingga dengan hanya menekan satu tombol, pengguna langsung menuju layanan chating tersebut.
 |
Nokia Asha 210 |
Dikarenakan pada bagian bawah terdapat tombol fisik, nokia mempergunakan layar yang cukup kecil pada nokia asha 210. Untuk ukuran layar yang dipakai adalah 2.4" inci, dimana layar tersebut menghasilkan resolusi 320x240 pixel. Kelebihan utama dari ponsel yang bergenre qwerty ini adalah kemudahan dalam menuliskan sms, karena cukup menekan sekali pada tombol untuk memunculkan huruf yang di inginkan.
Untuk memperindah desainnya, pada bagian belakang ponsel nokia telah menyematkan kamera 2MP. kamera tersebut terpasang dengan rapi, yang membuat tampilan belakang ponsel menjadi lebih indah. Kamera tersebut nantinya dapat digunakan oleh pengguna untuk memotret dan juga merekam video. sayang pada bagian depan tidak tersedia kamera, sehingga pengguna tidak dapat melakukan video call.
Seperti biasanya, nokia juga menyematkan fitur dual sim card pada produknya ini. Sehingga pengguna lebih mudah dalam urusan berkomunikasi, sebab ponsel sudah mendukung penggunaan dua kartu sekaligus. Untuk fitur lainnya medukung juga java, dengan adanya dukungan tersebut maka pengguna dapat menginstal dan menjalankan game serta aplikasi dengan format .Jar.
Untuk memudahkan pengguna dalam terhubung ke perangkat lainnya, nokia juga membenamkan fitur bluetooth. Sehingga nantinya dapat terhubung dengan perangkat lainnya secara nirkabel. Sementara untuk
harga nokia asha 210 sendiri dibandrol cukup murah, karena untuk mendapatkan satu unit ponsel tersebut konsumen hanya perlu merogoh kcek sekitar 700 ribuan.